Apakah Anda ingin melaksanakan ibadah umroh dan haji? Berikut ini informasi tentang doa agar bisa berangkat umroh dan haji.
Ibadah umroh dan haji merupakan ibadah yang diidam-idamkan oleh umat muslim. Selain usaha mengumpulkan biaya, umat muslim juga dapat memanjatkan doa agar bisa berangkat umroh dan haji.
Mengenal ibadah haji adalah salah satu rukun islam kelima yang dilaksanakan bagi umat mslim yang mampu. Menjalankan ibadah haji bersama keluarga ataupun dengan orang tersayang akan menjadi sebuah pengalaman yang sangat berkesan dan menjadi impian bagi semua umat muslim.
Jika ingin menunaikan ibadah haji atau umroh, umat muslim selain perlu untuk berusaha juga dapat memanjatkan doa agar bisa berangkat umroh dan haji agar dijabah oleh Allah SWT.
Berikut ini merupakan rangkaian do’a yang dapat dipanjatkan bagi umat muslim agar bisa berangkat umroh dan haji.
Doa Agar bisa Berangkat Umroh dan Haji ke Tanah Suci
Bagi umat muslim berangkat umroh dan haji merupakan ibadah yang sangat diinginkan karena ibadah ini merupakan salah satu rukun islam kelima. Sebenarnya ibadah umroh dan haji merupakan ibadah yang dapat dilakukan bagi yang mampu. Tetapi tidak ada salahnya jika mengusahakan ibadah umroh dan haji dengan usaha menabung dan memanjatkan doa agar bisa berangkat umroh dan haji.
Doa agar segera ke Tanah Suci untuk umrah dan haji dapat dibaca oleh umat muslim sebagai ikhtiar agar mendapat kelancaran untuk menunaikan rukun Islam kelima tersebut.
Dalam kitab “al-Wasiilatul Hariyyah Fi Al-Shalawati ‘ala khairil Bariyyah” seorang Syaikh Ahmad Qusyairi menukilkan shighat shalawat yang disebutkan bahwa bagi umat muslim agar cepat dapat menunaikan ibadah haji maka umat Islam dianjurkan mengamalkan bacaan sholawat.
Syaih Ahmad Qusyairi menyebutnya shalawat Hajjiyah. Berikut ini lafadz sholawat tersebut.
اَللّٰهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ صَلَاةً تُبَلِّغُنَا بِهَا حَجَّ بَيْتِكَ الْحَرَامِ وَزِيَارَةَ قَبْرِ نَبِيِّكَ عَلَيْهِ أَفْضْلُ الصَّلَاةِ وَالسَّلَامِ فِيْ لُطْفٍ وَعَافِيَةٍ وَسَلَامَةٍ وَبُلُوْغِ الْمَرَامِ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهٖ وَبَارِكْ وَسَلِّمْ.
Allahumma shalli ‘alaa sayyidinaa Muhammadin tuballighunaa bihaa hajja baitikal haraam wa ziyaarata qabri nabiyyika alaihi afdhalus shalaatu was salaamu fi luthfin wa ‘aafiyatin wa salaamatin wa bulughil maraam wa ‘alaa aalihi wa shahbihi wa barik wa sallim.
Artinya: “Ya Allah, limpahkanlah rahmat atas junjungan kami Muhammad dengan berkah sholawat yang dapat menyampaikan kami dengannya untuk berkunjung ke rumah-Mu yang mulia dan mengunjungi makam nabi-Mu, atasnya sholawat dan salam yang paling utama dalam kelembutan, sehat, selamat, dan tercapai cita-citanya, serta berkahilah dan salam untuk keluarganya dan sahabat-sahabatnya”.
Doa Agar Dimudahkan untuk Menunaikan Ibadah Umroh dan Haji
Selanjutnya terdapat doa agar dimudahkan untuk menunaikan ibadah umroh dan haji yang dapat dipanjatkan agar mendapatkan kemudahan oleh Allah SWT.
اَللَّهُمَّ الرْزُقْنَا زِيَارَةَ بَيْتِكَ اَلْمُعَظَّمْ وَرَسُوْلِكَ اَلْمُكَرَّمْ فِى هَذَا الْعَامْ وَفِى كُلِّ عَامْ بِاَحْسَنِالْحَالْ
Artinya : “Ya Allah, Berilah karunia-Mu untuk mengunjungi rumah-Mu yang agung dan Rosul-Mu yang mulia, di tahun ini dan setiap tahun, dengan keadaan sebaik-baiknya,”.
Sholawat dan doa- doa dapat diamalkan kapan saja dan utamanya dibaca setelah menunaikan ibadah sholat lima waktu. Dari sini yakni umat muslim yang sering memanjatkan doa dan sholawat semoga Allah SWT berkenan mengijabah doa yang telah dipanjatkan agar dapat segera menunaikan ibadah haji sebagai pelengkap rukun Islam kelima.
Doa Agar Saudara atau Kerabat dapat Segera Menunaikan Ibadah Umroh dan Haji
Selanjutnya, umat muslim dapat saling mendoakan sesama umat muslim agae dipermudah untuk segera menunaikan ibadah umroh dan haji. Amalan yang dapat dilakukan adalah doa agar bisa berangkat umroh dan haji.
Berikut ini do’a yang dapat dipanjatkan seperti dalam Al Qur’an supaya membantu sesama umat muslim yakni saudara atau kerabat agar terealisasi menyempurnakan rukun Islam yang kelima. Doa tersebut sebagai berikut.
رَبَّنَا تَقَبَّلْ مِنَّا إِنَّكَ أَنتَ السَّمِيعُ الْعَلِيمُ. رَبَّنَا وَاجْعَلْنَا مُسْلِمَيْنِ لَكَ وَمِن ذُرِّيَّتِنَا أُمَّةً مُّسْلِمَةً لَّكَ وَأَرِنَا مَنَاسِكَنَا وَتُبْ عَلَيْنَا إِنَّكَ أَنتَ التَّوَّابُ الرَّحِيمُ
Rabbana taqabbal minna innaka anta sami’ul alim rabbana waj’alna muslimaini laka wamin zurriyatina ummatam muslimatan laka wa’arina manasikana wa tub’alaina innaka anta tawwabur rahim
Artinya: “Ya Tuhan kami semoga Engkau menerima (amalan ibadah kami), sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui. Ya Tuhan kami, semoga Engkau berkenan dapat menjadikan kami berdua (suami-istri) orang yang tunduk patuh kepada Engkau serta (menjadikan) di antara anak cucu kami umat yang tunduk patuh kepada Engkau. dan semoga Engkau selalu berkenan memberikan petunjuk kepada kami agar dapat menunaikan ibadah haji, dan terimalah taubat kami. Sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Penerima taubat lagi Maha Penyayang.”
Baca Juga: Tawaf saat Haji atau Umrah: Panduan Lengkap
Bacaan Doa Supaya Bisa Naik Haji Bersama Keluarga
Umat muslim juga dapat memanjatkan doa agar bisa berangkat umroh dan haji bersama keluarga. Doa adalah salah satu bentuk ikhtiar yang dapat dilakukan bagi umat muslim dan itu sangat penting.
Dengan memanjatkan doa serta memohon kepada Allah Ta’ala agar apa yang dicita-citakan dan diinginkan agar segera tercapai.
Berdoa merupakan salah satu bentuk ikhtiar yang penting bagi umat Muslim. Dengan doa, kita memohon kepada Allah SWT agar apa yang kita inginkan dapat tercapai.
Jika kita ingin menunaikan ibadah haji atau umroh bersama keluarga ada doa yang dapat dipanjatkan. Berikut ini beberapa doa untuk diberi kemudahan dalam melaksanakan ibadah umroh dan haji bersama keluarga.
Doa Supaya Dapat Naik Haji Bersama Keluarga (1)
اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ صَلَاةً تُبَلِّغُنَا بِهَا حَجَّ بَيْتِكَ الْحَرَامِ، وَزِيَارَةَ حَبِيْبِكَ مُحَمَّدٍ عَلَيْه اَفْضَلُ الصَّلَاةِ وَالسَّلاَمِ، فِي صِحَّةٍ وَعَافِيَةٍ وَبُلُوْغِ الْمَرَامِ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلِّم
Allahumma shalli ala sayyidina muhammadin shalatan tuballighuna biha hajja baitikal haram, wa ziyarata habibika muhammadin alaihi afdhalush shalati wassalam fi sihhatin wa ‘afiyah wa bulughil marami wa ala alihi wa sahbihi wa sallim.
Artinya: “Ya Allah, limpahkanlah rahmat atas junjungan kami Muhammad dengan berkah shalawat yang dapat menyampaikan kami dengannya untuk berkunjung ke rumah-Mu yang mulia dan mengunjungi makam nabi-Mu. Atasnya shalawat dan salam yang paling utama dalam kelembutan, sehat, selamat, dan tercapai cita-citanya, serta berkahilah dan salam untuk keluarganya dan sahabat-sahabatnya.”
Baca Juga: Apakah Boleh Pergi Umroh dengan Uang Hutang?
Doa Supaya Dapat Naik Haji Bersama Keluarga (2)
اللهم ارزقنا رزقا واسعا حلالا طيبا مباركا وأنت خير الرازقين
Allahummarzuqna ziyarota baitikal mu’addzzom warasuulikal mukarrom fii haadzal’aam waa fii kulli’aam bi ahsanil haal.
Artinya: “Ya Allah karuniakan kepada kami rezeki yang luas, halal, baik lagi berkah, dan Engkaulah sebaik-baiknya yang memberikan rezeki.”
Itulah beberapa bacaan doa agar bisa berangkat umroh dan haji. Doa – doa tersebut dapat dilafadzkan setelah menunaikan ibadah sholat wajib.
Demikian informasi mengenai bacaan doa agar bisa berangkat umroh dan haji. Semoga kita segera mendapatkan kesempatan untuk melaksanakan ibadah umroh dan haji.
Bagi Anda yang ingin melaksanakan ibadah umroh dan haji tapi bingung memilih jasa keberangkatan umroh? Tenang Rawda Umroh Bandung adalah solusinya.
Travel Umroh Rawda merupakan penyedia keberangkatan umroh terpercaya dan akan membantu selama melaksanakan ibadah umroh mabrur. Salah satu paket umroh dari Rawda travel ini yakni umroh plus turki, Insya Allah umroh mabrur bersama Rawda travel.